Kamis, 12 April 2012

Menulis Kalimat Aktif-Pasif dan Kalimat Korelatif

Menulis Kalimat Aktif-Pasif dan Kalimat Korelatif
1.       Kalimat Aktif dan Kalimat Pasif
                Perhatikan kalimat-kalimat berikut!
a.       Adik  mencuri  rokok ayah
           S            P               O
b.      Rokok ayah  dicuri  (oleh) adik
               S                  P                  O
No.
Kalimat aktif
Kalimat pasif
1.
Subjek
Objek
2.
Predikat (meN-)
Predikat (di-, ter-, ku-, dia-)
3.
Objek
Subjek
                Kalimat aktif dibedakan atas dua macam, yaitu kalimat aktif transitif dan kalimat aktif instransitif.
a.       Kalimat Aktif Transitif
    Kalimat aktif transitif bercirikan: (1) predikatnya berupa verba transitif atau verba yang berawalan meN-, dan (2) memiliki objek, misalnya: Dokter memeriksa pasiennya. (berpola S-P-O).
Kalimat aktif transitif dibedakan atas:
1.         kalimat aktif ekatransitif, yaitu kalimat yang hanya memilki satu objek, misalnya:
petani  mengairi  sawahnya
    S            P                 O
2.         kalimat aktif bitransitif, yaitu kalimat yang memiliki dua objek, misalnya:
kakak  membelikan  adik  boneka
   S               P                 O1      O2

b.      Kalimat Aktif Intransitif
                Kalimat aktif intransitif bercirikan (1) predikatnya dapat berupa verba berlawanan selain meN-, kata dasar, baik itu verba maupun nonverba, dan (2) tidak memiliki objek, misalnya:
Kami duduk-duduk di teras rumah
   S             P                     K
2.        Kalimat Korelatif
Kalimat korelatif adalah kalimat yang berhubungan antarbagiannya bersifat sederajat. Kesederajatan antarbagian kalimat tersebut ditandai dengan penggunaan konjungsi korelatif.yang dimaksud dengan konjungsi korelatif adalah pasangan konjungsi yang secara tetap menghubungkan dua klausa atau lebih. Pasangan-pasangan konjungsi tersebut:

a.         baik . . . . maupun . . .
b.         tidak hanya. . . . tetapi (. . .)
 juga. . .
c.          apakah. . . . atau . . . .
d.         entah . . . . entah . . .
e.         jangankan . . .  pun. . . . , dll.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar